terjemahan

Terjemahan Dokumen Syarat WHV 2023

Kamu yang ingin menjelajahi keindahan Australia sambil bekerja, program Working Holiday Visa (WHV) mungkin menjadi kesempatan paling cocok. Dengan program WHV, orang yang berusia antara 18 dan 30 tahun dapat bekerja dan berlibur di Australia selama maksimal 12 bulan. Program ini telah menjadi pilihan populer di kalangan anak muda.

SRPI WHV 2023

Setelah absen selama 2 tahun karena pandemi WHV atau Work Holiday Visa kini kembali tersedia. Namanya pun kini telah berganti, yang dulunya  Surat Rekomendasi Pemerintah Indonesia (SRPI) kini berganti menjadi Surat Dukungan untuk WHV Australia. Surat ini atau WHV Imigrasi Indonesia ini diberikan oleh Kantor Imigrasi kepada warga Indonesia.

Apa itu Working Holiday Visa?

Working Holiday Visa adalah tipe visa yang dikeluarkan pemerintah suatu negara kepada warga asing agar berdomisili sementara di wilayah negaranya. Selama tinggal di negara ini biasanya juga diberi kesempatan untuk berlibur sembari bekerja serta belajar (memperoleh pendidikan serta pelatihan).  Pada umumnya pada jenis visa ini diberikan atas dasar perjanjian kerja sama yang dijalin pemerintah suatu negara dengan negara lain atas dasar perlakuan timbal balik (reciprocal), dengan tujuan menjalin pertukaran budaya antar dan lintas warganya.

Syarat WHV Australia 2022

1. Paspor yang Masih Berlaku dengan Masa Berlaku Tersisa Minimal 1 Tahun

2. Usia 18 hingga 30 tahun ketika mendaftar

3. Belum Pernah Mendaftar Sebelumnya

4. Berkemampuan pendidikan dengan kualifikasi tertentu dan memiliki kemampuan berbahasa Inggris (IELTS Minimal 4.5)

5. Memiliki tabungan di bank dengan jumlah minimal AUD5,000

6. Memperoleh surat rekomendasi (SRPI Imigrasi)

7. Melakukan pemeriksaan kesehatan

Working Holiday Visa Australia dapat diminta apabila memenuhi berbagai persyaratan diantaranya mendapakan dukungan atau surat rekomendasi dari Pemerintah Indonesia. Hal ini dilakukan oleh Direktorat Jenderal Imigrasi. Informasi selengkapnya tentang persyaratan visa Australia ini dapat dilihat di www.homeaffairs.gov.au atau http://indonesia.embassy.gov.au/jaktindonesian/Checklist_WHol.html atau melalui Kantor Kedutaan Besar Australia.

Terjemahan Tersumpah Sebagai Syarat untuk Mengikuti SRPI WHV 2023

Dokumen-dokumen yang menjadi syarat WHV harus diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris oleh penerjemah tersumpah resmi adalah sebagai berikut:

  1. Kartu Tanda Penduduk
  2. Kartu Keluarga
  3. Akta Lahir
  4. Ijazah dan Transkrip Akademik

Anda dapat mendapatkan jasa penerjemah untuk syarat WHV Indonesia ke Australia dengan harga Rp250,000 saja (Hasil dalam bentuk PDF saja dengan tanda tangan digital dan elektronik) dengan memesan di Jasa Penerjemah Tersumpah Paket WHV Australia. Silakan scan atau foto dari dokumen aslinya lalu kirim email ke [email protected] atau WhatsApp ke 0811-174-361

 

 

Tinggalkan Balasan