10 Blog Perjalanan ke Inggris Terbaik

Apakah kamu sedang merencanakan kunjungan ke Inggris?

Inggris adalah salah satu tempat yang paling banuak dikunjungi. Tempat ini memiliki banyak tempat menarik dan romantis. Bisa dikatakan bahwa merencanakan sebuah perjalanan liburan merupakan hal yang menyenangkan sekaligus cukup menyita waktu dan tenaga. Untungnya, saat ini tidak sulit untuk mencari informasi mengenai berbagai hal, termasuk informasi cara merencanakan perjalanan ke luar negeri, tips dan trik untuk berlibur dengan nyaman hingga kisah perjalanan blogger saat berlibur.

Paket Tour ke London

Backpacker ke Inggris

Jika kamu seorang backpacker yang sedang merencanakan untuk bepergian ke Inggris di tahun 2018 atau sedang mencari tahu tentang biaya yang dibutuhkan atau juga memperoleh tips-tips untuk berlibur dengan murah, kamu bisa mendapatkan berbagai cerita pengalaman dan cerita liburan ke Inggris yang dibagikan oleh para backpackers dan juga situs-situs lainnya dalam rangkuman 10 Blog Perjalanan ke Inggris terbaik berikut ini.

Paket Tour ke London

Ingin melakukan perjalanan ke Inggris menggunakan jasa biro perjalanan. Banyak sekali info paket tour ke london dari tahun 2017 dan tahun 2018 yang bisa kamu dapatkan di Internet. Perjalanan ke Inggris dapat kamu dapatkan dengan paket wisata murah dan biaya yang diberikan bervariasi bergantung lama dan tujuannya. Paket-paket ini biasanya disatukan dengan Paket tour ke Paris,  Scotland dan Eropa. Travel atau biro perjalanan biasanya menyediakan berbagai harga. Pastikan kamu mendapatkan yang terbaik untuk liburan kamu dengan menggunakan biro perjalanan yang populer dan memiliki layanan terbaik. Kamu juga bisa membaca informasi lainnya di blog-blog yang telah dirangkum di bawah. Informasi yang disediakan oleh blog ini biasanya terkait tempat wisata menarik di London.

Informasi Perjalanan di Internet

Dengan adanya sumber info yang tidak terbatas di internet,  berbagai tulisan mengenai perjalanan ke Inggris dan tempat wisata di London Inggris bisa diakses melalui layar gadget kamu.

Untuk mempermudah pencarian informasi, kami telah menghimpun 10 blog yang dapat membantu dalam merencanakan perjalanan ke Inggris. Mau tahu apa saja?

Dari Hasil Googling berikut adalah 10 Blog Perjalanan Terbaik ke Inggris.

5 Hari Mengunjungi UK – Day 1 – Perjalanan dari Jakarta Menuju London via Amsterdam 

Di dalam blog Lite-Walk, penulis menceritakan pengalamannya selama 5 hari di Inggris pada tahun 2014. Dalam blognya juga penulis memberikan tips selama perjalanan yang bisa diterapkan agar liburan lebih berkualitas.

Tips Traveling (Cukup Singkat & Hemat) ke Inggris (+ Itinerary 9 Hari)

Informasi berupa tips traveling dan itinerary perjalanan penulis yang disajikan dalam blog Puty’s Journal bisa memberi gambaran untuk Anda yang belum membuat rencana perjalanan ke Inggris nanti.

Backpacker Keliling London dengan 2 Poundsterling

Bagi Anda yang berminat untuk backpacking keliling London, Anda bisa membaca tulisan dari situs Winny Marlina ini.

Panduan Pertama Kali Liburan ke Inggris

Skyscanner, sebuah situs yang menyediakan informasi mengenai penerbangan, hotel, dan sewa mobil di berbagai penjuru dunia, memberikan tips dan berbagai cara mudah yang bisa Anda ikuti dalam merencanakan perjalanan liburan yang menyenangkan.

Liburan ke Kota London? Tempat-tempat ini Wajib Dikunjungi

Bagi Anda yang tertarik dengan sisi klasik London, National Geographic mempublikasikan sebuah tulisan mengenai musem dan galeri seni yang dapat Anda kunjungi selama di London.

16 days in UK England & Scotland (London-Liverpool-Edinburgh-Glasgow)

Dalam forum Kaskus, pengguna dengan nama akun amirseun menceritakan detil pengalamannya dalam mempersiapkan perjalanan ke Inggris dan Skotlandia pada tanggal 2 April-16 April 2012, dan juga membagikan rincian biaya akomodasi, makan, transport dan biaya lainnya selama disana.

My Trip to London & Paris (Pengurusan Visa & Persiapan)

Blogger HotMom dalam artikel ini membagikan pengalamannya saat mengurus visa dan persiapan yang ia lakukan sebelum melakukan perjalanan ke London dan Paris. Ia pun membagikan pengalaman dan foto-fotonya saat liburan dalam artikel lain yang ia publikasikan.

Ini Dia 4 Tips Liburan Murah di London

DetikTravel menghadirkan tips-tips singkat menghabiskan waktu liburan di London dengan pengeluaran yang lebih terjangkau.

Tips Liburan ke London bersama Bayi Layaknya Warga Lokal

Bagi Anda yang akan membawa buah hati saat berlibur ke London kami rekomendasikan untuk membaca blog sosialia.com ini. Informasi mengenai atraksi wisata yang cocok untuk didatangi keluarga dan kid friendly, terutama bagi yang membawa bayi. Artikel ini dapat membantu Anda dalam mempersiapkan perjalanan yang menyenangkan bersama keluarga.

Mau Berlibur ke London? Cek 10 Tips Bermanfaat Ini

Artikel dari situs berita Liputan6 ini memberikan info berupa tips yang disajikan secara singkat terkait paket tour ke London dan tempat lain terutama mengenai persiapan perjalanan mulai dari cuaca yang akan dihadapi hingga etika dalam bepergian.

Baca Artikel Terkait Paket Tour Ke London

https://penerjemah-id.com/2017/10/01/cara-mengajukan-visa-uk-jakarta/

Jasa Pembuatan Visa dan Penerjemah Tersumpah

Mengapa Visa UK Ditolak?

Jasa Penerjemah Tersumpah Visa UK, Amerika (US) dan Eropa (Schengen)

49 Tempat Menarik di London

 

 

Oleh Penerjemah Tersumpah

Saya adalah penerjemah resmi tersumpah/bersumpah untuk pasangan Bahasa Inggris - Bahasa Indonesia yang telah memperoleh Surat Keputusan Gubernur DKI Jakarta No. 1765/2006, juga merupakan Penerjemah Tesertifikasi dari HPI - Himpunan Penerjemah Indonesia, Anggota ATA - American Translators Association. Selain penerjemah tertulis (translator) saya juga adalah penerjemah lisan atau juru bahasa (interpreter) untuk pasangan Bahasa Inggris - Indonesia dan sebaliknya. Saya dapat melakukan penerjemahan langsung (simultaneous interpreting) atau penerjemahan konsekutif (consecutive interpreting). Saya telah melakukan ratusan pekerjaan penerjemahan langsung (interpreting) dalam berbagai kegiatan seperti seminar, lokakarya, konferensi, pelatihan, penyelidikan, proses berita acara di kepolisian, dll untuk topik-topik seperti disebut di atas. Keahlian saya menerjemahkan berbagai topik Bisnis, Human Resources, Teknologi Informasi, Manual terkait IT, Legal, yang saya peroleh setelah lebih dari 20 tahun menjadi penerjemah dan dengan latar belakang pengalaman saya bekerja di Perusahaan Multinasional (Unilever, SC Johnson). Berdasarkan jaringan penerjemah yang saya miliki, saya juga dapat menyediakan layanan untuk pasangan bahasa lainnya. Silakan hubungi saya jika membutuhkan informasi lebih lanjut.

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Pesan Jasa Penerjemah Tersumpah Sekarang. Klik di Tab Pemesanan. Tutup

Copy Protected by Chetan's WP-Copyprotect.

Eksplorasi konten lain dari Penerjemah Tersumpah Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Exit mobile version

Siap Memesan Jasa Penerjemah Tersumpah, Jasa Interpreter atau Legalisasi Dokumen?

Chat di WhatsApp di Jam Kerja di sini atau di luar jam kerja di sini.

Silakan juga unduh aplikasi pemesanan Jasa Penerjemah Tersumpah di Play Store
(Hanya Tersedia untuk Versi Android dengan mengklik gambar di bawah ini)

 

Klik saya!
%%footer%%